KONTRAS7.CO.ID - Baturaja - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggelar operasi tangkap tangan (OTT) di Baturaja, Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), Sumatera Selatan, Sabtu malam, 15 Maret 2025. Delapan orang yang terjaring operasi tangkap tangan langsung dibawa ke Palembang untuk diterbangkan ke Jakarta
Menurut informasi dari anggota Polres OKU, delapan orang yang dibawa KPK antara lain adalah Nov (Kepala Dinas Pekarjaan Umum dan Perumahan Rakyat OKU), 3 orang anggota DPRD OKU yaitu FE (PDI-P), FA (Hanura), dan UM (PPP). Kemudian ada tiga aparatur sipil (ASN) di lingkungan dinas PUPR serta satu orang kontraktor, dilansir dari Antara
Kapolres Ogan Komering Ulu Ajun Komisaris Besar Imam Zamroni membenarkan informasi itu. Mereka yang terjaring operasi tangkap tangan sempat diperiksa secara maraton oleh penyidik KPK di Polres OKU. Selanjutnya mereka dibawa ke Palembang dengan tujuh unit mobil
Dalam operasi tangkap tangan itu KPK juga menyita barang bukti sejumlah uang.
Imam mengatakan, penyidik KPK akan kembali lagi ke Baturaja pada Senin, 17 Maret 2025, untuk menggeledah Kantor Dinas PUPR OKU
Sejauh ini tidak mengetahui perkara yang melatarbelakangi OTT tersebut. "Kami hanya sebatas menyediakan tempat saja," kata Imam.
« Prev Post
Next Post »