KONTRAS7.CO.ID - Kota Serang - Pemerintah Kota Serang melalui Dinas Tenaga Kerja Transmigrasi Kota Serang melaksanakan program pelatihan kerja magang ke Jepang.
Kepala Dinas Tenaga Kerja Transmigrasi (Disnakertrans) Kota Serang Poppy Nopriadi mengatakan, setiap tahunnya dari Jepang membutuhkan sekitar 100 orang pekerja. Tetapi dari Kota Serang hanya membutuhkan 10 peserta, Lanjutnya, program ini merupakan setiap tahunnya digelar oleh Disnakertrans Kota Serang. Di aula lantai 1 Setda Kota Serang Senin (28/04/2025).
Poppy mengatakan, pelepasan kali ini dari tiga puluh orang yang magang, ada 10 peserta yang lolos ke Jepang.
“Untuk tahap awal magang dulu, dan jika prestasinya oke ditarik sebagai karyawan di Jepang,” ujarnya.
Tambahnya, syaratnya utamanya adalah minimal menguasai bahasa jepang standar, lalu jika memang sudah job, tinggal pemberangkat dan persyaratan yang lainnya masih dalam proses.
“Sesuai program Wali Kota Serang, Budi Rustandi dan Wakil Wali Kota Serang, Nur Agis Aulia akan mengurangi angka pengangguran yang ada di Kota Serang melalui magang ke Jepang".
Dengan di adakannya magang ke jepang ini supaya meningkatkan ekonomi keluarga dan terutama bagaimana meningkatkan devisa dari pekerja kepemimpinan,” tandasnya.
Ditempat yang sama, Walikota Serang Budi Rustandi mengucapkan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya kepada penanggung jawab program magang atas dedikasi dan kerjasamanya setiap tahunnya.
“Kerjasama kemitraan yang kita bangun ini sangat luar biasa dan kepercayaan yang diberikan oleh pihak yayasan peserta magang Jepang kepada kita adalah sebuah kesempatan yang sangat berharga,” ungkap Budi Rustandi.
Budi juga menjelaskan bahwa sebelumnya ada sekitar 5-10 peserta magang setiap tahunnya telah diberangkatkan ke Jepang dalam rangka program kebutuhan pekerja bagi negara Jepang.
« Prev Post
Next Post »